Dua Lipa Resmi Jadi Anak Skincare
Bintang pop tersebut baru saja meluncurkan lini skincare miliknya bersama Augustinus Bader.
Dua Lipa tengah merambah ke dunia perawatan kulit. Berkolaborasi dengan Augustinus Bader Science, sang bintang merilis lini kecantikan miliknya sendiri, DUA. Peluncuran perdananya menghadirkan Balancing Cream Cleanser, Supercharged Glow Complex dan Renewal Cream.
Terinspirasi oleh passion Lipa terhadap skincare dan komitmen Augustinus Bader untuk menghadirkan inovasi terdepan di industri, kolaborasi ini disebut “made for real life and built on real science.” Tak ketinggalan, seluruh lini diformulasikan dengan TFC5, kemajuan terbaru dalam teknologi skincare yang membantu memperkuat skin barrier alami kulit serta elastisitasnya dalam jangka panjang.
Lihat unggahan ini di Instagram
“Aku merancang lini skincare ini untuk menjadi esensial harian — rutinitas yang bersih, efektif, dan tanpa repot,” ujar Lipa dalam siaran pers. “Dengan teknologi TFC5 mereka, Koleksi DUA beradaptasi dengan kebutuhan unik kulitmu, meningkatkan kesehatan dan ketahanannya seiring waktu.”
Dalam rangkaiannya, Balancing Cream Cleanser menjanjikan kulit yang lebih seimbang sekaligus meningkatkan hidrasi dan menenangkan iritasi. Selanjutnya, gunakan Supercharged Glow Complex untuk memudarkan tampilan noda gelap secara nyata sambil mengencangkan kulit. Terakhir, akhiri dengan Renewal Cream untuk hidrasi tahan lama tanpa rasa berat.
Lini DUA dibanderol di kisaran $40–$80 USD dan kini sudah tersedia untuk dibeli di situs resmi merek.
Untuk kabar kecantikan lainnya, simak peluncuran terbaru Rhode.



















