Tate McRae Bintangi Kampanye Cruise 2026 Valentino
Bersama Dakota Johnson, Dev Hynes, dan lainnya.
Valentino baru saja merilis kampanye Cruise 2026 terbaru dengan deretan bintang papan atas. Menampilkan Dakota Johnson, Dev Hynes, dan Anne Imhof, kampanye musim ini juga menggandeng sang putri pop Tate McRae.
Berpusat pada Nocturne in E-flat karya Chopin, kampanye ini terinspirasi dari ruang di antara “tidur dan terjaga.” Berlatar di sebuah hotel—alias “ruang liminal” tempat “keintiman dan anonimitas berkelindan”—visualnya merayakan seni pasrah pada lelap melalui lensa Alessandro Michele.
Menjelajahi tema pengalaman kolektif, ritual, dan mimpi, kampanye ini juga memamerkan deretan gaya terbaru Valentino seperti gaun transparan berpayet, manset berbulu, dan jaket bermotif, plus blazer tweed, gaun mini yang playful, dan tentu saja, sederet aksesori ikonis. Yang mencuri perhatian termasuk Panthea Shoulder Bag, rok satin berhias bulu, dan sepatu pump D’Orsay Bondie.
Intip para bintang beraksi untuk Valentino di atas, lalu kunjungi situs resmi Valentino untuk melihat lebih dekat koleksi Cruise 2026.
Di kabar mode lainnya, Diesel menyapa musim liburan dengan “Ho Ho Hello”.



















